Langsung ke konten utama

sumber: http://khasanahelzahra.com/belajarmenjahit/2011/panduan-menjahit/

Panduan Menjahit 

Panduan Menjahit
Oleh: Khasanah El Zahra
Menjahit merupakan aktivitas yang menyenangkan bagi sebagian wanita, walaupun saat ini pria pun sudah banyak yang terjun dalam bidang ini. Sebagai pemula dalam dunia menjahit, pastinya panduan menjahit merupakan sesuatu yang paling penting untuk dimiliki terutama bagi mereka yang tidak memiliki kemampuan materi untuk mengikuti kursus menjahit yang tergolong mahal, ataupun karena tidak adanya tempat kursus menjahit di kota mereka.
Panduan menjahit baju biasanya berisikan tentang pola baju, cara menggunting dan cara menjahit. Bahkan ada yang Cuma berisikan pola dasar dan pecah pola beberapa model baju dan dibahas hanya secara singkat dan abstrak. Namun biasanya para pemula tidak mengetahui bahwa panduan menjahit yang dijual bebas dalam bentuk buku tidaklah berisikan semua langkah – langkah yang lengkap, sehingga ketika mereka akan mulai untuk menjahit baju sendiri mereka pun mengalami kesulitan dan trauma membeli panduan menjahit lagi.
Karena alasan di atas itulah seorang pimpinan kursus menjahit el- faith sorong membuat sebuah ebook menjahit lengkap dengan step by step special yang full gambar dan tanpa rahasia. Semua materi di kupas tuntas hingga detail tanpa ada yang terlewatkan apalagi disembunyikan. Ebook menjahit ini telah melalui beberapa uji coba pada mereka yang tidak tahu menjahit sama sekali, dan hanya dengan berbekal dari panduan menjahit ini mereka pun bisa membuat baju mereka sendiri di rumah, tanpa seorang guru menjahit.
Berbekal dari pengalaman mengajar di tempat kursus dan pelatihan menjahit, khasanah el Zahra jadi mengetahui langkah-langkah seperti apakah yang sangat dibutuhkan bagi seorang pemula, dan panduan menjahit seperti apakah yang benar-benar bisa memahamkan Anda ketika belajar menjahit hanya berbekal panduan menjahit saja. Di dalam panduan menjahit ini pun di berikan tips, tehnik, dan trik yang benar-benar di obral dengan tanpa rahasia.
Yang lebih lagi, mereka yang belajar dari ebook ini memiliki kesempatan untuk konsultasi via email, sms, atau mms untuk mengirimkan gambar pola yang dibuat. Dan semuanya akan dijawab. Fasilitas ini tetap diberikan Walaupun pada kenyataannya tidak banyak dari mereka yang bertanya karena telah lengkap isi dari ebook ini.

Komentar

Unknown mengatakan…
Bagaimana saya dapat membeli buku belajar menjahit untuk pemula??? sebelumnya saya tidak mengetahui tentang apapun untuk membuat baju.

Postingan populer dari blog ini

70 Shalawat Pilihan

Imam Sahl bin Muhammad bin Sulayman bertutur: "Kemuliaan yang diberikan Allah SWT kepada nabi Muhammad saw. dengan firman-Nya, sesungguhnya Allah dan para Malaikat-Nya bershalawat kepada nabi adalah lebih sempurna daripada kemuliaan yang diberikan-Nya kepada Nabi Adam a.s dengan menyuruh para malaikat untuk bersujud kepadanya. Buku ini adalah terjemahan dari kitab klasik Mukhtashar fi Ma'ani Asma Allah al-Husna, Bab ash-Shalah ala an-Nabi . Harga buku Rp. 14.000,-

Doa-doa Para Nabi dan Auliya

Buku berjudul Abwâb al-Faraj ini merupakan buah karya al-‘Allâmah al-‘Ârif billâh Doktor as-Sayyid Muhammad bin ‘ Alwî al-Mâlikî al-Hasanî , salah satu cabang dari pohon besar kenabian dan mata rantai para ulama yang mengamalkan ilmunya. Beliau saya anggap sebagai bagian dari mereka yang mumpuni dalam ilmu dan konsisten mengamalkan ajaran serta ujaran yang mereka kemukakan. Beliau adalah salah seorang dâ‘i yang mukhlis dan senantiasa menyerukan serta membela kebenaran. Allah Ta‘âlâ telah menganugerahinya bakat-bakat besar serta keistimewaan-keistimewaan yang tinggi yang berasal dari karunia-Nya yang mahaagung. Beliau termasuk di antara sejumlah orang yang Allah beri kebijaksanaan dan cara menyelesaikan perselisihan. Beliau dikaruniai berbagai inspirasi yang 12 Doa-doa Para Nabi & Auliya’ benar dan karamah yang cemerlang, dikaruniai pemahaman dalam agama dengan pemahaman yang betul dan tercerahkan. Beliau adalah orang yang konsisten berpegang pada ajaran-ajaran Islam dalam setiap ke

Penggetar Hati-Nasihat-nasihat Orang Besar

Penggetar Hati Nasehat Orang-Orang Besar Kalam Hikmah, Syair-syair Klasik, Pepatah, Semboyan, Pitutur Jawi Oleh: Litho'atillah Penerbit: Al-Aziziyyah Tebal: v + 197 hal. Harga: Rp. 23.000,- Buku ini berisi tentang berbagai peribahasa, prinsip, nasehat dan semboyan hidup yang dikutib dari orang-orang terkemuka dan telah membuktikan dirinya meraih keberhasilan. isinya diantaranya: - Kutipan mutiara Syair Alfiyah Ibn Malik - Mutiara Penuh Makna - Motivation - Mutiara Penyejuk Jiwa - Pujangga Jowo - Pepatah dan peribahasa. semoga bermanfaat.